Foto : editan ac, 23/7/24.
Acehconnect.com | Banda Aceh. — Selama ini tersiar kabar yang simpang siur terkait Cagub mana yang akan diusung partai pemenang Pilpres 2024, untuk maju sebagai calon gubernur Aceh. Kini terjawab sudah bahwa, Gerindra tidak pernah berpaling untuk mendukung Mualem mencalonkan diri sebagai calon Gubernur Aceh pada Pilgub Aceh 2024.
Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra mengumumkan sejumlah nama bakal calon gubernur yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 dari mulai Provinsi Aceh hingga Nusa Tenggara Timur. Yang disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin 22 Juli 2024.
Secara khusus Muzani menyampaikan, “Untuk Pilkada Aceh, lanjut Muzani, Ketua Umum Partai Gerindra memutuskan mengusung mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Muzakir Manaf untuk maju sebagai bakal cagub.
Inilah kalimat yang sangat dinanti sebagian besar masyarakat Aceh, untuk tidak lagi berandai-andai tentang dukungan Partai Gerindra pada cagub Aceh dalam Pilkada yang tidak lama lagi ditetapkan KIP Aceh tanggal 27-29 Agustus 2024.
Seperti yang disampaikan Wakil Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, Agusni AH kepada awak media Senin (22/7/2024). Antara lain Agusni AH menyebutkan, pendaftaran peserta Pilkada 2024 akan dimulai 27 hingga 29 Agustus 2024. Ungkap Agusni, dikutip media ini dari Suara Aceh.Net (23/7) dini hari pukul 03.45.
Namun, hingga saat ini (red. 22/7) Agusni belum mengetahui adanya penjabat kepala daerah maupun anggota dewan yang mengundurkan diri demi maju pada Pilkada 2024.
Laman itu sempat menghilang dengan keterangan di bawah, dan muncul kembali pukul 06.00 (23/7).
Artinya hingga sekarang batas pendaftaran sudah kurang dari 40 hari, dari ketentuan syarat pendaftaran bagi penjabat / pns yang mau maju pilgub Aceh. Dan secara sah baru Mualem satu-satunya yang telah dinyatakan maju dalam Pilkada Aceh 2024, sedang yang lain masih menunggu dukungan partai yang bersedia mengusungnya.
Kabar yang menyebutkan bahwa, KIP Aceh telah mengantongi diam-diam surat pengunduran diri dari Penjabat/PNS yang mau maju bacagub Aceh terbantahkan. Tapi apakah persoalan pemilu sudah final, tentu belum. Karena dalam pemilu kali ini (2024), sangat sering di akhir waktu semua bisa terjadi membuat banyak pihak “pilu”. [*].